Senin, 24 Desember 2012

Alinea atau Paragraf


Alinea atau Paragraf


- Pengertian Paragraf
Paragraf adalah rangkaian kalimat yang disusun secara sistematis dan logis sehingga membentuk kesatuan pokok pembahasan atau paragraf adalah kesatuan pikiran, suatu kesatuan yang lebih tinggi dan lebih luas dari kalimat dan merupakan himpunan dari kalimat-kalimat yang bertalian dalam satu rangkaian membentuk satu gagasan.


Dalam sebuah paragraf terdapat sebuah gagasan utama yang merupakan pokok dari sebuah paragraf, dan agar lebih jelas gagasan utama tersebut ditambah dengan gagasan-gagasan tambahan.

Gagasan utama sebuah paragraf dapat dicari dengan cara :
a. Membaca kalimat satu-persatu
b. Jika kalimat pertama atau kalimat kedua merupakan inti paragraf berarti kalimat tersebut adalah gagasan utama paragraf yang bersangkutan
c. Jika kalimat pertama bukan inti paragraf, cermati kalimat terakhir paragraf tersebut. Jika kalimat terakhir tersebut merupakan inti paragraf berarti kalimat tersebut adalah gagasan utama paragraf yang bersangkutan.
d. Jika bukan pertama dan terakhir inti paragrafnya, berarti gagasan-gagasan utama paragraf tersebut tersirat pada setiap kalimatnya.
e. Jika kalimat intinya di awal dan diakhir paragraf, berarti kalimat utamaparagraf tersebut berada di awal dan di akhir paragraf.


Tujuan Paragraf

Fungsi atau tujuan paragraf adalah menyalurkan penjelsan ide-ide atau gagasan pikiran secara detail karena terdiri dari ide pokok dari penjelsan ide dan juga paragraf merupakan bagian atau petaan-petaan dalam wacana.

Jenis-Jenis Paragraf

Berdasarkan letak kalimat utamanya, paragraf dapat dibedakan menjadi :
1) Paragraf Deduktif
Paragraf deduktif adalah paragraf yang gagasan utamanya terletak pada awal paragraf, dapat berupa kalimat pertama atau kalimat kedua, atau biasa juga disebut paragraf dari yang umum ke yang khusus. Paragraf ini disusun mula-mula dengan mengemukakan pokok persoalan, kemudian disusul uraian-uraian yang terperinci, dan kalimat-kalimat lain dalam paragraf tersebut harus dipusatkan untuk memperjelas gagasan utama.
Contoh : Ruang kelas kami luas dan menyenangkan.Ukurannya 8 x 10 meter, jendelanya besar dan menghadap ke taman. Penerangan listrik sangat memadai. Ketika langit mendungpun, kami dapat belajar di dalamnya tanpa memerlukan penerangan tambahan. Lantainya berwarna abu-abu. Dinding kelasnya berwarnah putih bersih. Meja, kursi dan papan tulis masih baru.

2) Paragraf Induktif
Paragraf induktif adalah paragraf yang gagasan utamanya terletak di akhir paragraf yang biasa juga disebut paragraf dari khusus ke yang umum. Paragraf induktif merupakan jenis pengungkapan ide yang dimulai dengan hal-hal khusus atau rincian-rincian dan diakhir dengan suatu kesimpulan.
Contoh : migrasi penduduk yang masuk ke Jawa Barat sebenarnya sudah berlangsung lama. Namun, terjadinya perpindahan penduduk dari Jawa Barat ke daerah lain pun sebenarnya tidak sedikit. Sejak tahun 1990 angka migrasi yang masuk ke daerah ini memperlihatkan kenaikan cukup berarti di banding seperti di daerah-daerah lainnya di Indonesia, migrasi keluar.
Seperti pada diagram di bawah ini :




3) Paragraf Campuran
Paragraf campuran adalah merupakan campuran antara paragraf deduktif dan paragraf induktif. Oleh karena itu biasa juga disebut paragraf yang gagasan utamanya pada awal dan akhir paragraf. Atau paragraf yang dimulai dengan kalimat utama kemudian diikuti dengan kalimat penjelas dan diakhir dengan kalimat utama lagi, meskipun redaksinya agak berbeda. Kalimat utama yang terdapatpada bagian akhir paragraf tersebut sering disebut kalimat penegas karena fungsinya menegaskan kembali apa yang dikemukakan pada awal paragraf.
Contoh : Pembangunan kependudukan merupakan titik sentral dari program pembangunan nasional. Oleh karena itu, selain penduduk sebagai subjek (pelaku) pembangunan, penduduk juga dapat menjadi objek (sasaran) pembangunan itu sendiri. Hal ini dapat diintrepresikan bahwa salah satu tolak ukur keberhasilan pembangunan dapat meningkatkan harkat kehidupan masyarakat, baik dalam pengaktualisasikan dirinya maupun dalam menikmati hasil-hasil pembangunan tersebut. Pembangunan kependudukan merupakan titik

4) Paragraf diskriptif atau naratif
Paragraf diskriptif atau naratif yaitu paragraf yang tidak mungkin memcamtumkan secara terang/nampak eksplisit gagasan utamanya. Gagasan utama tersirat dalam keseluruhan paragraf tersebut mempunyai kedudukan yang sama pentingnya. 
Contoh : pada tahun ini, migrasi yang masuk ke Jawa Barat hampir mencapai 2,4 juta jiwa, sedangkan migrasi keluar hanya 1,75 juta jiwa. Sebaliknya Jawa Tengah misalnya, migrasi yang masuk kedaerah itru dalam kurun waktu yang hanya 500.000 orang, tetapi migrasi keluar mencapai 4,5 juta lebih sehingga jumlah penduduk daerah ini berkurang sekitar empat juta orang lebih.

Syarat-syarat Pembentukan Paragraf
- Mengandung satu pokok bahasan

- Mengandung kalimat penegas


- Kalimat kohesi dan koherensi
- Terdiri dari beberapa kalimat 

- Pengungkapan gagasan atau kalimat

karangan ilmiah 

 

Apa Intuisi? 


Intuisi adalah salah satu kemampuan manusia untuk menganalisa sesuatu yang akan di kerjakan atau di laksanakan , karena dengan memakai intuisi maka pekerjaan yang akan di lakukan telah kita ketahui hasil dan bentuknya.


Setiap manusia mempunyai intuisi yang memang telah menjadi bagian dari komponen ruh dan tubuh manusia, dengan bekal inilah manusia meraih kesuksesan dalam menjalani kehidupan dan intuisi sebagai pendorong kemauan bertindak sesuai dengan ilmu yang di pelajarinya. Karena intuisi telah menggambarkan akan keadaan dari sesuati yang akan kita lakukan. Maka semakin besarlah kehendak kita untuk menuju sukses.



FAKTA ILMIAH INTUISI PENENTU SUKSES MANUSIA





  • Para astronot NASA menghabiskan 90% waktunya untuk berlatih bereaksi secara intuitif.

  • Ray Croc membeli franchise Mc Donalds dengan harga yang kelewat tinggi sebenarnya uangnya tidak cukup banyak untuk membeli waralaba tersebut, tapi dia mengatakan “Intuisi saya mendorong saya untuk tetap membelinya dan harus”. Firasat itu terbukti benar, Mc Donalds pertama kali hanya ada satu di California, tapi sekarang sudah menjadi franchise yang mendunia.

  • George Eastment pendiri Eastment Kodak, menyatakan bahwa merk “KODAK” yang melegenda itu huruf “K” muncul secara intuitif.

  • Sam Walton pendiri Walt Mart menggunakan intuisinya ketika mendirikan sebuah toko pada 1961 kini ada lebih dari 1.300 toko di seluruh Dunia.

  • Riset dari New Jersey Institute of Technology menemukan bahwa 80% pimpinan perusahaan yang mampu menghasilkan profit dua kali lipat dalam lima tahun menggunakan kemampuan intuitif.

  • John Mihalasky dan E Douglas Dean menemukan bahwa 80% CEO yang sukses memiliki intuisi di atas rata-rata. Hasil riset International Inctitute for management Lausanne Swiss, para manajer sukses menggunakan intuisi dalam mengambil keputusan sebagian besar bisnisnya.

  • Carl Yung mengatakan “Instilah intuisi tidaklah bertentangan dengan alasan rasional, tetapi intuisi itu berasal dari luar alasan rasional


  • Melihat fakta-fakta yang mengatakan intuisi adalah kemampuan manusia dalam menggerakan kemauan dalam dirinya untuk meraih kesuksesan adalah suatu fakta yang sulit terbantahkan. Dan setiap individu mempunyai kemampuan intiuisi secara alamiah namun kadar kemampuan intuisi tidaklah sama dari setiap orang. Maka untuk mempertajam intuisi dibutuhkan latihan sederhana. 


    5 Rahasi Intuisi
    • Intuisi harus terus dikembangkan, kita semua memiliki kemampuan intuitif yang unuk intuisi adalah salah satu potensi yang kita miliki dan perlu dengan sengaja dikembangkan.
    • Intuisi dan alasan logis adalah dua hal yang saling melengkapi, kombinasi antara alasan pengalaman, informasi, dan intuisi adalah penggerakan dan kekuatan yang dahsyat.
    • Intuisi bukanlah suatu yang emosional, Intuisis menuntut perhatian yang jernih terhadap berbagai pilihan.
    • Intuisi menuntut tidanakan ikuti dan lakukan apa yang dirasakan, Intuisi adalah kunci kesuksesan diberbagai bidang termasuk dalam urusan bisnis, namun disini diperlukan latiahn guna mengenal dalam intuisi.
    • Dengan Intuisi akan terbebas dari kesalahan, kalau intuisi disertai alasan yang logis


    a.       Pemilihan topic

    Pengertian dan manfaat intuisi.


    b.      Pembatasan topic
    hal-hal yang dijelaskan  hanya pengertian intuisi, fakta ilmiah intuisi dan      rahasia-rahasi intuisi.

    c.       Pemilihan judul
    Apa itu Intuisi?

    d.      Penentuan tujuan penulisan
    memberikan pemahaman, serta fakta-fakta ilmiah mengenai intuisi dan beberapa rahasia-rahasia didalam intuisi.

    e.       Menentukan kerangka karangan
    Berikut fungsi kerangka karangan :1 .Memudahkan pengelolaan susunan karangan agar teratur dan sistematis
    2. Memudahkan penulis dalam menguraikan setiap permasalahan.
    3. Membantu menyeleksi materi yang penting maupun yang tidak penting

    f.       Langkah-langkah penulisan ilmiah
    1. menyusun observasi dan menetapkan masalah, serta tujuan
    2. menyusun hipotesis
    3. menyusun rencana penelitian
    4. melaksanakan percobaan bersdasarkan penelitian yang telah dilakukan
    5. melaksanakan pengmatan dan pengumpulan data
    6. menganalysis dan menginterpretasikan data
    7. merumuskan kesimpulan atau teori
    8. melaporkan hasil penelitian

    Senin, 22 Oktober 2012


                                                 Pengertian Diksi atau Pilihan Kata

                     Diksi adalah, merujuk pada pemilihan kata dan gaya ekspresi oleh penulis atau pembicara. Arti kedua, arti "diksi" yang lebih umum digambarkan dengan enunsiasi kata seni berbicara jelas sehingga setiap kata dapat didengar dan dipahami hingga kompleksitas dan ekstrimitas terjauhnya. Arti kedua ini membicarakan pengucapan dan intonasi, daripada pemilihan kata dan gaya.

                   Diksi memiliki beberapa bagian; pendaftaran kata formal atau informal dalam konteks sosial adalah yang utama. Analisis diksi secara literal menemukan bagaimana satu kalimat menghasilkan intonasi dan karakterisasi, contohnya penggunaan kata-kata yang berhubungan dengan gerakan fisik menggambarkan karakter aktif, sementara penggunaan kata-kata yang berhubungan dengan pikiran menggambarkan karakter yang introspektif. Diksi juga memiliki dampak terhadap pemilihan kata dan sintaks.
    Diksi terdiri dari delapan elemen: Fonem, Silabel, Konjungsi, Hubungan, Kata benda, Kata kerja, Infleksi, dan Uterans.

                   B. Syarat-Syarat Pemilihan Kata

    1. Makna Denotatif dan Konotatif                 
                    Makna denotatif adalah makna dalam alam wajar secara eksplisit. Makna wajar ini adalah makna yang sesuai dengan apa adanya. Denotatif adalah suatu pengertian yang terkandung sebuah kata secara objektif. Makna denotatif sering disebut makna konseptual. Misalnya, kata makan yang bermakna memasukkan sesuatu kedalam mulut, dikunyah dan ditelan.
    Makna konotatif adalah makna asosiatif, makna yang timbul sebagai akibat dari sikap sosial, sikap pribadi dan kriteria tambahan yang dikenakan pada sebuah makna konseptual. Kata makan pada makna konotatif berarti untung atau pukul. Makna konotatif selalu berubah dari zaman ke zaman. Contoh lainnya misalnya kamar kecil dapat bermakna konotatif jamban, sedangkan makna denotative adalah kamar yang kecil.

    2. Makna Umum dan Makna Khusus
                   Kata umum adalah kata yang acuannya lebih luas. Kata khusus adalah kata yang acuannya lebih sempit atau khusus. Misalnya ikan termasuk kata umum, sedangkan kata khusus dari ikan adalah mujair, lele, gurami, gabus, koi. Contoh lainnya misalnya lele dapat menjadi kata umum, jika kata khususnya adalah lele lokal, lele dumbo.

    3. Kata Konkrit dan Kata Abstrak
                 Kata konkrit adalah kata yang acuannya dapat diserap oleh pancaindra. Misalnya meja, rumah, mobil, air, cantik, hangat, wangi, suara. Sedangkan kata abstrak adalah kata yang acuannya sulit diserap oleh pancaindra. Misalnya perdamaian, gagasan. Kegunaan kata astrak untuk mengungkapkan gagasan rumit. Kata abstrak dapat membedakan secara halus antara gagasan yang bersifat teknis dan khusus. Pemakaian kata abstrak yang banyak pada suatu karangan akan menjadikan karangan tersebut tidak jelas dalam menyampikan gagasan penulis.

    * Macam-macam Diksi:
    >Sinonimadalah suatu kata yang memiliki bentuk yang berbeda namun memiliki arti atau pengertian yang sama atau mirip. Sinomin bisa disebut juga dengan persamaan kata atau padanan kata. 
    Contoh: 
    -bohong = dusta
    -bertemu = berjumpa
    -buruk = jelek
    -bunga = kembang
    -mati = wafat
    -aku = saya
    -melihat = meliri

    >Antonim 
    adalah suatu kata yang artinya berlawanan satu sama lain. Antonim disebut juga dengan lawan kata.
    Contoh: 
    -keras = lembek
    -naik = turun
    -kaya = miskin
    -atas = bawah
    -mahal = murah
    -lebar = sempit
    -rajin = malas
    -panjang = pendek
    -pintar = bodoh

    >Polisemi 
    adalah suatu kata yang mempunyai makna lebih dari satu.
    Contoh :
    -Budi masih punya hubungan darah dengan keluarga Bu Susi. (darah = kesaudaraan)
    -Tubuhnya berlumuran darah setelah kepalanya terbentur tiang listrik. (darah = yang berada dalam tubuh)
    Perhatikan kata darah pada kalimat pertama berarti keluarga (makna konotasi), sedangkan darah pada kalimat kedua berarti zat merah dalam tubuh kita (makna denotasi).
    >Homonim suatu kata yang memiliki makna yang berbeda tetapi lafal atau ejaan sama. Jika lafalnya sama disebut homograf, namun jika yang sama adalah ejaannya maka disebut homofon
    Seperti: -
    hak pada hak asasi manusia, dan hak pada hak sepatu.
    >Akronim
    adalah kependekan yang berupa gabungan huruf atau suku kata, atau bagian lain yang ditulis dan dilafalkan sebagai kata yang wajar. Misal: rudal untuk peluru kendali (KBBI Edisi Ketiga). Perihal akronim dalam perspektif ilmu bahasa dan aplikasinya dalam teknologi informasi telah dijelaskan oleh Zahariev.
    >Homograf adalah kata yang sama ejaannya dengan kata lain, tetapi berbeda lafal dan maknanya. Dalam bahasa Indonesia, contoh homograf antara lain adalah "teras" yang dapat bermakna inti kayu atau bagian rumah, dan "apel", yang dapat bermakna buah atau kumpul.
    >Homofon adalah kata yang diucapkan sama dengan kata lain tetapi berbeda dari segi maksud. Perkataan-perkataan yang homofon mungkin dieja dengan serupa atau berbeda; "buku" (bahan bacaan) dan "buku" (bagian di antara dua ruas); "massa" (dalam perkataan media massa) dan "masa" (waktu). Perkataan-perkataan ini adalah serupa dari segi sebutan tetapi mempunyai arti yang berbeda, atau merujuk kepada perkara yang tidak sama. Homofon merupakan sejenis homonim, meskipun kadang-kala homonim digunakan untuk merujuk hanya kepada homofon yang mempunyai ejaan yang sama tetapi arti yang berlainan. Istilah ini juga digunakan untuk unit-unit yang lebih singkat daripada perkataan, seperti huruf atau beberapa huruf yang disebut sama dengan huruf lain atau kumpulan huruf yang lain.
    Homofon adalah istilah yang berlawanan dengan homograf.


    Sumber: http://id.wikipedia.org 
    Diposkan oleh asih

    Selasa, 25 September 2012

    Materi fungsi dan peranan bahasa indonesia


    1. Peranan Bahasa Indonesia dalam Konsep Ilmiah

                      Bahasa Indonesia dikenal sebagi bahasa aglutinatif. Artinya, kosakata dalam bahasa Indonesia dapat ditempeli dengan bentuk lain, yaitu imbuhan. Imbuhan mengubah bentuk dan makna bentuk dasar yang dilekati imbuhan itu .Karena sifat itulah, imbuhan memiliki peran yang sangat penting dalam pembentukan kata bahasa Indonesia. Dengan demikian, sudah selayaknyalah, sebagai pemakainya kita memiliki pengetahuan mengenai ini.Kemampuan berbahasa yang baik dan benar merupakan persyaratan mutlak untuk melakukan kegiatan ilmiah karena bahas merupakan sarana komunikasi ilmiah pokok.
                     Dengan bahasa selaku alat komunikasi, kita bukan saja menyampaikan informasi tetapi juga argumentasi, dimana kejelasan kosakata dan logika tata bahasa merupakan persyaratan utama.Manusia menggunakan bahasa sesuai dengan yang dia ketahui dan yang dirasakan guna menyampaikan gagasan atau menerima gagasan, pemberitahuan, keluh-kesah, pernyataan menghormat, bersahabat, atau pernyataan permusuhan dari orang lain. Siapa dia berkomunikasi dengan siapa, tentang hal apa, di mana, untuk tujuan apa dengan cara bagaimana. Dengan demikian, cara orang mengekspresikan gagasan terkait dengan masalah-masalah di luarnya seperti kesadaran atas status sosial dan tradisi yang berlaku dan diberlakukan. Lewat bahasa yang diketahui, gagasan dan pikiran diformulasi menjadi serangkaian konsep kebahasaan. Konsep bisa berupa kata atau istilah (construct)

    2. fungsi bahasa indonesia secara umum
          a. sebagai alat komunikasi
    • Bahasa sebagai alat komunikasi, bahasa merupakan alat untuk merumuskan maksud kita.
    • Dengan komunikasi, kita dapat menyampaikan semua yang kita rasakan, pikirkan, dan ketahui kepada orang .sarana penyampaian informasi kepada orang lain secara lisan maupun tulisan mengenai apapun yang ingin kita sampaikan agar orang dapat mengerti maksud dan tujuan yang kita inginkan tampa menghindari tata bahasa yang sudah ada. 
         b. sebagai alat untuk mengembangkan ilmu penetahuan
             alat berintegrasi dan beradaptasi sosial.
    Pada saat beradaptasi dilingkungan sosial, seseorang akan memilih bahasa yang digunakan tergantung    situasi dan kondisi yang dihadapi. Seseorang akan menggunakan bahasa yang non standar pada saat berbicara dengan teman- teman dan menggunakan bahasa standar pada saat berbicara dengan orang tua atau yang dihormati. Dengan menguasai bahasa suatu bangsa memudahkan seseorang untuk berbaur dan menyesuaikan diri dengan bangsa.

    3. CV
    DAFTAR RIWAYAT HIDUP

    • Data Pribadi
    Nama                          : Asih Winarni
    Tempat, Tanggal Lahir : Jakarta, 05 juli 1992
    Jenis Kelamin              : Perempuan
    Agama                        : ISLAM
    Kewarganegaraan       : Indonesia
    Alamat                        : Jl. Cililitan kecil 1/78
                                       setiawan, Jakarta timur 13640
                                 
    • Latarbelakang Pendidikan

    Formal
     1998- 2004 : SD Cawang 05 pagi
    2004 - 2007 : SMP 50 Negri Kodim jakarta timur
    2007 - 2010 : SMA Adi Luhur Condet

    Non Formal
    2010-2014 ; Universitas Gunadarma Depok

    Perkerjaan
    aktif dalam karang taruna di cililitan kecil rt 09/07

    Minggu, 15 April 2012

    hanya tinggal kenangan :'(

    Suatu hari cinta itu datang tak disangka dan tak diduga, cinta itu mengalir seperti udara yang selalu menggalir kesemua arah.
    Suatu ketika ada seorang wanita yang cantik, lemah gemulai, baik hati, dan selalu tersenyum, wanita itu tampak anggun didepan semua kaum hawa yang melihatnya.
    Wanita itu bernama ASIH WINARNI, dan sering dipanggil dengan sebutan ASIH. Asih ini terlahir ditenggah-tengah keluarga yang kurang mampu, tetapi asih ini beruntung karna april ini anaknya selain cantik dia juga pintar,dan mendapatkan biasiswa , sehingga asih dapat bersekolah diSMA yang cukup dikenal dan asih juga dengan hasil prestasinya itu dia dapat membanggakan kedua orang tuanya. Asih anak kedua dan dia memiliki seorang kakak laki-laki yang disayangnya.
    Isi :
      asih winarni yang bersekolah disma terpadu, jakarta timur, dia merasa sangat senang karna asih memiliki banyak teman yang sayang sama dia dan guru-guru yang bangga terhadap dia.
    Asih memiliki 3 sahabat yang paling dekat dengan dia, sahabatnya bernama SARI, SINTA, ZUBAIDAH, mereka sudah seperty saudara bagi asih.
    Tetapi ada teman satu sekola asih yang tidak suka dengan asih,temanya yang jahat itu selalu menggagu asih dan mengadu dombanya,tetapi dengan kelapangan hati asih dia tidak menangapi kenakalan temannya itu, malahan dia selalu memberikan maaf kepada temannya itu.
    Dan pada hari itu juga ada anak laki-laki yang baru pindah sekolah anak itu dari bandung anak itu selain dia gagah dia juga pintar,laki-laki itu bernama RIO, rio mulai suka dengan asih (pandangan pertama) dan rio mendekati asih detik demi detik, hari demi hari,bulan demi bulan dan akhirnya rio menyatakkan perasaannya kepada asih dan ternyata asih juga menyimpan perasaan yang sama, dan mereka pun pacaran. Dan selama bertahun-tahun mereka pacaran asih ini menyukai satu cowo dari sekolahan yang lain cowo itu bernama steven dan mereka pun jadian, asih ini sangat sayang terhadap kedua cowo itu, dan kedua cowo itu juga sayang terhadap asih. Selama asih pacaran dengan rio steven ini mengetahui kalau asih telah menghianati cintanya, tetapi rio tak mengetahui itu, dan steven berkata kepada asih “ asih kamu pilih aku atau dia, aku itu terlalu sayang pada kamu asih”,
    Asih menjawab “ maaf selama ini aku telah membohogi kamu,aku tidak ada maksud seperty itu, aku juga sayang sama kamu, tapi aku juga sayang kepada rio, aku tidak bisa putuskan kalian berdua, aku terlalu sayang”.

    Rio “ tapi kenapa pril,kenapa kamu tidak jujur dari awal, kalau aku tau aku akan mengalah,tapi perasaan ini kamu biarkan mengalir, dan pada akhirnya yaitu hari ini kamu telah menyakiti salah satu hati diantara orang yang kamu sayangin asih”.
    Asih “ maaf aku tidak ada maksud seperty itu ven”.
    Steven “ ya sudah lah sekarang kamu pilih aku atau dia”
    Asih “ keputusan itu sangat sulit aku tidak bisa steven”.
    Steven “ kamu harus bisa”
    Dan pada saat itu asih menggambil keputusan yang tidak ingin diberikannya dan yang dipilihnya itu rio,dan steven pun merasa sedih, tapi steven itu tidak membenci asih malah asih dianggapnya seperty ade kandungnya sendiri.dan selama berbulan-bulan steven ini menjauh dari kehidupan asih,tanpa ada kabar apapun.
    Tiba-tiba teman asih yang bernama SARI memberikan kabar kalau steven sakit parah, tetapi asih pun menganggap itu hanya gurauan saja, ternyata memang betul steven sakit parah dan aku tidak dapat menjenguknya kata asih, karna pada saat itu juga kakek asih meninggal dunia,asih menitipkan salam kepada steven agar steven cepat sembuh.
    Dan seminggu telah berlalu asih mendapatkan kabar lagi dari sahabatnya SARI (menangis sambil tersedu-sedu) “ asih steven tidak ada lagi didunia ini dia telah meninggalkan kita semua”,
    Asih “ (kaget, sambil tertawa kecil) hah kamu pasti lagi bercanda itu tidak mungkin terjadi, kamu pasti salah dengar”
    SARI “ tidak aku tidak bergurau aku serius asih”
    Asih pun jatuh pingsan setelah mengetahui bahwa kabar itu beneran.dan asih menaggis histeris akan tidak percaya bahwa orang yang pernah dicintainya kini telah tiada dimuka bumi ini, asih kelihatan syok kemarin dia kehilanggan kakeknya sekarang dia kehilanga steven. asih dan 3 sahabatnya pun kerumah steven mereka ingin bertemu dengan steven untuk taerakhir kalinya.
    Asih pun pulang kerumahnya dan berbaring dikamarnya ia bersedih karna steven telah tiada ia berkata dalam hatinya,,,
    “ Steven walaupun kau telah tiada kau akan selalu dihatiku sampai kapanpun, dan kamu akan selalu terkenang dihatiku, semoga engkau diberikan tempat yang layak untuk mu”
    Dan setelah dia berkata demikian diapun tertidur dengan nyeyak.
    TAMAT deh hahaha sekian dulu ya cerita dari saya :)

    cinta segitiga

    cerita ini di ibaratkan yaa , bukan cerita gue sih ... tapi cerita temen gue tapi gue ceritain lg diblog ini tetang seseorang yg ngalamin cinta segitiga , ceritannya begini nih , simak yukk ah :)

    Udara sore berhembus semilir lembut,terasa sejuk membelai kulit.Kira-kira menunjukan pukul 16.45 WIB. Seorang gadis yang manis  dan lugu sedang berjalan didepan rumahnya itu. Tiba-tiba seorang pria tampan memakai kendaraan sepeda motor mengikuti sepanjang jalannya dengan pelan-pelan, sementara berpasang-pasang mata tampak mengarahkan pandangannya kearah  gadis manis itu.
    Tiara, itulah nama gadis berwajah manis dan lugu itu. Entah kenapa dia seakan-akan menjadi pusat perhatian para pria. Tiara bermaksud untuk pergi kerumah temannya, tiba-tiba seorang pria itu menghentikan langkah Tiara.
    “Haii...!” Tiara terkejut, dan menatap pada pria itu. Pada saat itu, ternyata pria itu juga menatap kearah Tiara. Mereka saling menatap.

    Sesaat keduanya terdiam, hanya mata mereka saja yang saling pandang. Namun itupun tidak berlangsung lama, karena Tiara perlahan-lahan menundukkan kepalanya. Seakan tidak ingin berlama-lama saling beradu pandang dengan pria itu.
    “Kamu...Kamu tinggal disini ?” Tanya pria itu.
    “Iya...Memangnya kenapa ?” Jawab Tiara.
    “Tidak..Bolehkah aku mengetahui namamu ?” Tanya pria itu.
    “Boleh,” Jawab Tiara. “ Namaku Tiara.”
    “Dan namaku Putra.” Dengan cepat pemuda itu memperkenalkan namanya. Setelah mereka berkenalan Putra bergegas untuk pulang, dia tersenyum-senyum karena dia tidak menduga akan bertemu dengan Tiara. Hatinya sangat girang dan gembira.

    Dua minggu kemudian secara tidak sengaja kakak nya Tiara ngekos di daerah tempat tinggalnya Putra. Tak disangka dan tak diduga Tiara dan Putrapun dipertemukan kembali.
    “Putra: Haii Tiara....!!! sedang apa diri mu disini ??? Tanya Putra.
    “Tiara: Haii juga Putra!!enggak,lagi nganter kakak pindahan kesini.” Jawab Tiara.
    “Putra: Wahh Putra bisa ketemu terus dong sama Tiara!!” Tanya Putra.
    “Tiara: Emmmmzz... Ya gitu deh.” Jawab Tiara

    Tiara dan Ibunya sedang duduk diruangan tamu, tiba-tiba ada yang mengetuk pintu. Kakaknya  pun bergegas menuju keruang tamu untuk membukakan pintu.
    “Siapa?” Tanya kakaknya Tiara setelah membukakan pintu.
    “Saya Putra ka temannya Tiara..” Jawab Putra.
    “Oh... silahkan masuk.” Kakaknya Tiara mempersilahkan Putra masuk kedalam ruangan tamu untuk bertemu dengan Tiara.
    “ Selamat malam bu, saya Putra temannya Tiara. Saya ingin bertemu dengan Tiara.”
    “ Ya,silahkan duduk.” Jawab Ibunya Tiara. Ibunya Tiara pun bergegas untuk pergi kebelakang,karena tidak ingin mengganggu anak gadisnya itu yang baru saja pertama kalinya dekat dengan seorang pria.
    “Putra : Hai Tiara?”
    “Tiara “ Hai juga Putra?”

    Mereka berdua pun berbincang-bincang hingga malam. Putra pun pulang dari rumah Tiara. Tiara menceritakan awal pertemuannya dengan Putra kepada Ibunya dan Tiara sudah mulai menyukai Putra.
    Dua bulan berlalu setelah perkenalan Tiara dan Putra. Putra mengatakan cintanya pada Tiara bahwa Putra menyayangi dan mencintainya sejak pertama bertemu.Tiara pun menerima Putra sebagai Kekasihnya. Akhirnya mereka pun jadian !!!

    Lima bulan berlalu Tiara dan Putra melewati hari-harinya bersama penuh dengan warna. Putra adalah pria yang sangat-sangat menyayangi Tiara, menjaga Tiara, dan pria yang penuh keromantisan. Tetapi  semuanya berubah, Putra sudah mulai menghianati cintanya Tiara dengan yang lain, Ia berselingkuh dengan teman dekatnya Tiara.Hubungan mereka pun kini mulai tak seindah dulu lagi,hingga akhirnya mereka berpisah.

    Tiga minggu berlalu setelah Tiara berpisah dengan Putra,Tiara sudah memasuki SMP kelas 3. Saat Tiara berdiam diri dipekarangan sekolah sepasang matanya menatap kearah pohon, dimana tampak terdapat goresan yang menghiasi pohon itu. Goresan-goresan yang dibuat dengan cara menyayat kulit batang pohon itu, dan tiba-tiba ada pria yang menghampiri Tiara.
    “Pohon yang malang dan patut dikasihani,” desah Tiara sambil menghela napas panjang.
    “Kenapa kamu mengatakan pohon ini patut untuk dikasihani?” Tanya pria itu.
    “Mereka terlalu sadis mengukir dipohon ini.”
    “Tidak, jika menurut pendapatku !!” Jawab Pria itu.
    “Tentu, karena kamu tidak mengetahui penderitaan pohon ini.”
    “Ada kalanya, penderitaan itu sangat berharga.” Pria itu menepuk-nepuk pohon itu. “Ini hanya pohon biasa, namun ukiran huruf-huruf itu akan kekal abadi selama-lamanya.” Pria itu menoleh kearah Tiara seraya kembali berkata,  “Bukankah suatu kenangan sangat sulit untuk dilupakan?” Pria itu tersenyum.

    Tiara tersenyum dengan wajah muram. “Kamu tidak mengetahui apa yang aku rasakan saat ini, kamu juga tidak mengetahui sakit dan pahitnya rasa ini.” Tutur Tiara. “Aku memang tidak mengetahuinya tetapi aku dapat merasakan rasa sakit yang kamu alami sekarang ini.” Tutur Pria itu.

    Tiara merasa tingkah laku dan sifat pria ini berbeda dengan pemuda yang lain, gerak geriknya halus dan sopan.
    “Namamu siapa dan kelas 9 apa?” tanya Tiara.
    “Namaku Ridwan,, aku kelas 9E .”
    “ oohh,,darimana kamu mengetahui namaku?” tanya Tiara.
    “ Siapa siihh yang enggak kenal kamu, banyak orang yang mengagumimu Tiara. Tetapi sayang sinar dan keceriaan diwajahmu kini sudah tiada, kamu telalu terpuruk oleh masa lalu kamu bangkit Tiara !!” tutur Ridwan.
    “Terimakasih Ridwan.” Jawab Tiara. Tiara dan Ridwan pun pergi dari pekarangan sekolah itu. Dari perkenalan itu Tiara dan Ridwan pun menjadi seorang teman, mereka akrab dan kegembiraan pada raut wajah Tiara sudah mulai kembali. Tiara menjadi gadis yang ceria lagi seolah-olah dia sudah melupakan sakit yang ia rasakan selama ini. “ Terimakasih ya Ridwan.” Tutur Tiara.
    “ Terimakasih buat apa?” Tanya Ridwan.
    “ Ya, karena kamu sudah mau menjadi teman aku dan kamu juga sudah dapat mengembalikan lagi senyum aku. Tanpa kamu mungkin aku tidak akan menemukan kegembiraan lagi.” Tutur Tiara.
    “ ohh..Sama-sama Tiara. Aku senang berteman dengan kamu. Bukankah kamu telah menemukan kegembiraanmu? Kamu akan berteman dengan yang lainnya, maka kegembiraan hatimu juga akan bertambah.” Tutur Ridwan.

    Tiara mendengar terus apa yang sedang dikatakan Ridwan, hatinya terus terhibur dan tenang. Tiara sadar bahwa didunia ini tiada jalan buntu jika ingin bertekad bulat berjalan terus dengan setulus hati.

    Ketika Tiara sudah mulai dekat dan menyayangi Ridwan begitupun perasaan Ridwan kepada Tiara, Putra menghubungi Tiara kembali dan mengajaknya untuk kembali lagi bersama Putra. Putra meminta maaf yang sebesar-besarnya atas kehilafan dia selama ini, namun Tiara bingung dengan perasaannya. Ia masih mencintai Putra yaitu Cinta Pertamanya sedangkan disisi lain dia juga mencintai Ridwan yang sudah membuat hari-hari Tiara kembali lagi menjadi hari-hari yang cerah dan penuh warna. Akhirnya Tiarapun memutuskan untuk menerima Putra kembali menjadi kekasihnya.
    “ Terimakasih Tiara kamu sudah mau menerima aku sebagai kekasihmu lagi, aku janji aku nggak akan mengulangi lagi kesalahan terbesar aku ini, aku janji Tiara.” Tutur Putra. “ Iya,,aku nggak butuh janji kamu aku hanya butuh bukti kamu Put.” Jawab Tiara. “Pasti akan aku buktikan.” Jawab Putra.
    Setelah Tiara dan Putra kembali lagi, Ridwan sudah mulai menjauhi Tiara. Hati ridwan sangat-sangat pedih dan hancur berkeping-keping melihat mereka bersama.

    Bel waktu pulang sekolah telah berbunyi, para siswa itu pun mulai meninggalkan ruangan kelas. Tiara berjalan keluar dari dalam kelas, ia seperti orang kebingungan dengan apa yang ia ambil dari keputusannya itu, ia tidak pernah melihat lagi Ridwan disekolah. “ Kemana Ridwan ?” Tanyanya dalam hati. Tiara pun pulang kerumah dan mengganti pakaiannya didalam kamar.
    “toook...tokkk..tokk.” suara ketukan pintu kamar Tiara. Ibunya memanggil. “ Tiara, buka pintunya sayang!!”
    “ Iya mah, sebentar.” Jawab Tiara. Tiara membukakan pintu kamarnya. “ ada apa mah?” tanya Tiara.
    “ ini ada surat untuk kamu, dari Ridwan !” tutur Ibunya.
    Tiara kaget...
    “ Apa bu, dari Ridwan ??”
    “ Iya dari Ridwan, sudah baca dulu saja suratnya siapa tau ada sesuatu yang penting !!” Tutur Ibunya.
    “ terimakasih bu.” Tutur Tiara.

    Dalam surat ini Ridwan menulis sebuah tulisan yaitu yang berisi  :
    To : Tiara orang yang aku sayang
    “ Tiara maaf sebelumnya aku tidak menemui kamu sebelum aku pindah rumah dan belakangan ini aku mulai menjauhi kamu, aku nggak mau mengganggu hubungan kamu sama Putra, aku ingin melihat kamu bahagia bersama dia. Sebenarnya aku mengetahui saat kamu mencari-cari aku.”

    Jujur hati ini hancur berkeping-keping saat aku tau kamu bersamanya, jujur aku menyayangimu lebih dari seorang teman. Aku mencintaimu semenjak kamu masuk SMP. Tetapi, aku tidak berani untuk mengungkapkannya apalagi semenjak kita dekat hati ini sangat-sangat bahagia.

    Hanya satu pesan yang aku titipkan untuk kamu, terus tersenyum meski hati kita tersakiti, dan semoga saja hubungan kamu bersama Putra dapat berjalan lama. Amienn, I Always Love You Tiara.

    Tiara meneteskan air matanya setelah membaca surat dari Ridwan. Tiara bingung apa yang harus ia lakukan setelah ia mengetahui bahwa Ridwan sudah meninggalkan dia.

    Sinar pagipun sudah mulai memancarkan cahayanya, Tiara berdiri dibawah pohon yang penuh dengan ukiran huruf-huruf, ia berdiri ibarat sebuah patung, matanya tidak berkedip memandang kearah ukiran huruf-huruf itu. Didalam pikirnya hanya memikirkan “Bagaimana keadaan Ridwan, mengapa aku selalu memikirkan Ridwan. Apakah aku benar-benar mencintainya ?” Tanya Tiara dalam hatinya.

    Beberapa bulan kemudian, Tiara mengambil surat kelulusannya disekolah. Dia  terus berdiri didepan pekarangan sekolahnya, ia meningat masa-masa saat bertemu Ridwan pertama kalinya. “ Aku rindu kamu Ridwan.” Tutur Tiara. Tiba-tiba ia mendengar suara langkah kaki, dengan terburu-burunya Tiara membalikan badannya.
    “Ridwan..”
    “Tiara...”

    Mereka berhadap-hadapan, tanpa mengatakan sesuatu namun tatapan mata mereka mencerminkan hati yang mengandung kegirangan yang meluap-luap.
    “ kamu tega meninggalkan aku Ridwan.” Tutur Tiara.
    “ Bukannya aku tega Tiara, aku hanya ingin melihat kamu bahagia bersama Putra, dan aku nggak mau hati ini terus-terusan merasakan sakit, serta aku juga harus ikut pindah bersama orangtuaku.” Jawab Ridwan
    “ Maafkan aku Ridwan, aku tidak bermaksud melukai perasaan kamu.”
    “ Ia tidak apa-apa Tiara.” Jawab Ridwan
    “ Tetapi Ridwan.”
    “ Tetapi apa Tiara?” tanya Ridwan.
    “ Aku menyayangi dan mencintai kamu?” Jawab Tiara.
    “ tetapi bagaimana hubungan kamu dengan Putra?” Tanya Ridwan.
    “ Entahlah, aku bingung !” jawab Tiara.

    Tiba-tiba suara langkah kaki mendekati mereka berdua, dan ternyata dia adalah Putra. Putra marah dan menatap Tiara dengan mata yang sangat tajam, Tiara bingung apa yang harus ia lakukan. Tiba-tiba Putra mengeluarkan satu pertanyaan yang sulit untuk dijawab Tiara. 
    “ Tiara siapa yang mau kamu pilih untuk menjadi kekasih kamu,,aku  sudah mendengar semua pembicaraan kamu bersama Ridwan.?” Tanya Putra.
    Tiara hanya terdiam membisu, Tiara bingung mau menjawab apa. Tiara mencintai kedua pria ini, tetapi dalam sisi lain Tiara juga tidak mungkin memilih salah satunya. Apabila ada salah satu seorang pria yang ia pilih untuk menjadi kekasihnya ia akan menyakiti salah satu perasaan pria itu. Tiara pun memutuskan untuk tidak memilih salah satu dari mereka berdua untuk menjadi kekasihnya walaupun Tiara mencintai dan menyayangi mereka berdua. “ maaf Putra kita harus mengakhiri hubungan ini, dan kamu Ridwan aku juga tidak mungkin memilih kamu untuk menjadi kekasihku. Lebih baik kita semua berteman, aku tidak mau ada seseorang dari kalian berdua yang merasakan sakit. Terimakasih untuk semua kasih sayang dan kebaikan yang kalian berikan selama ini untukku.” Tutur Tiara.
    “ Baiklah Tiara.” Ujar Ridwan dan Putra.


    putus cinta itu sangat menyedihkan :(

    Sungguh….. bukanlah akhir yg mudah untuk dilalui.

    Setiap orang pasti pernah dan akan merasakan kehilangan ataupun ditinggalkan oleh orang tersayang. Entah dengan cara apapun itu, pasti rasanya akan sangat menyakitkan!! Membuat galau dan luka yg mendalam di hati.

    Bicara tentang cinta, emank gak pernah ada habisnya.

    cinta..

    Sungguh sulit untuk dimengerti. Penuh dg canda, tawa, marah, tangis & juga air mata. Cinta itu membahagiakan, tp ada kalanya cinta itu menyakitkan. Terutama bila kita harus kehilangannya.
    Mungkin… saat kita putus cinta, kita akan menangis meraung2, mengurung diri selama beberapa waktu & tenggelam dalam kesedihan sambil mengutuk orang yang telah mematahkan hati kita. Tapi, setelah itu semua berlalu.. setelah kita merasa siap untuk memulai hari, kita bisa tersenyum lagi, dan bahkan mungkin saja kita bisa kembali menyapa orang itu tanpa rasa kebencian.

    Akan tetapi….

    Bagaimana bila kita harus kehilangan seseorang, cinta..untuk selamanya, tanpa kita bisa berjumpa lagi dengannya??!

    Bila kita tak bisa ada bersamanya didetik2 terakhir dalam hidupnya… Terlebih lagi bila kita bahkan tak tahu bahwa orang yang kita cintai itu selama ini menutupi penyakitnya itu, dan baru mengetahuinya setelah ia tiada.
    “Sungguh, menyayat hati…!!”

    Itu lah yang sedang dialami oleh salah seorang sahabatku. Bukan hanya sekali, tapi ini sudah ketiga kalinya dalam hidupnya.

    *terjadi secara berurutan*

    Untuk pertama kalinya ia mengalami hal ini, ia masih bisa bersabar. Meskipun itu sangat berat, tapi ia mencoba tuk bertahan.

    Kedua kalinya.. ia mulai bertanya, “Tuhan, mengapa ini semua terjadi padaku? Harus kah ini ku alami lagi?!”. Tapi dengan ketabahan dan dukungan dari lingkungan sekitarnya, ia pun akhirnya kembali bangkit. Meskipun dalam hati kecilnya terbesit ketakutan akan kehilangan cinta dengan cara yang sama lagi, namun ia tetap bertahan. Kembali mencoba tuk memulai hidup baru.

    Akan tetapi…. kini, untuk ketiga kalinya. Ia kembali harus dihadapkan pada situasi yang sama!! Ia bahkan tak sanggup tuk berkata-kata lagi. Habis sudah rasanya, lenyap tak bersisa raganya. Pikirannya pun mulai melayang tak tentu ada di mana. Ia sedih, marah, dan kecewa. “Mengapa ini harus terjadi lagi?! Apakah salahku, hingga Tuhan menghukumku sedemikian rupa. Tak cukup kah 2 kejadian sebelumya!!”, kata-kata itu pun keluar dari mulutnya.

    Hancur.. itu pasti. Ia merasa tak sanggup tuk bangkit lagi. Ia pun takut tuk menjalin hubungan lagi, termasuk dengan diriku..sahabatnya yang telah ia kenal sekian tahun! Ia bahkan berkata, “Apa sebaiknya kita menjaga jarak, karena aku nggak mau kehilangan satu orang yang kusayangi lagi!!”.

    Ya, Tuhan….
    Detik itu juga aku merasa kecewa atas kata-katanya. Namun seketika itu pula aku tersadar… betapa besar rasa sayang yang ia miliki untukku. Bersyukur aku telah mengenal dan memilikinya sebagai seorang sahabat.

    Kini, tugasku lah untuk menenangkan hatinya, membuatnya bangkit dari keterpurukan. meskipun mungkin tak banyak yang dapat kulakukan, tapi aku akan berusaha untuk selalu ada disampingnya.

    Sahabat…
    Di mana pun kau berada, ingatlah…aku kan selalu ada untukmu. Kapanpun itu juga! dan, (mgkn terdengar klise).. tapi percayalah, Allah tak kan mungkin memberikan cobaan melebihi kemampuan umatnya..

    Itulah tadi contoh cerita sedih. Semoga anda bisa mengambil nilai positif dari cerita tersebut!

    hantu itu........


    Masyarakat Indonesia pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah kuntilanak, sebuah gambaran dari hantu perempuan yang mempunyai rambut panjang dan bergaun putih telah melekat di benak setiap masyarakat Indonesia. Hantu kuntilanak menjadi sebuah misteri yang telah terlanjur mengakar kuat di kalangan masyarakat yang masih menjunjung tinggi nilai-nilai mistis.

    Bahkan tidak sedikit juga yang pernah melihat penampakan kuntilanak sebagai hantu perempuan yang membawa bayi, karena diyakini kuntilanak tersebut merupakan arwah dari perempuan yang sedang hamil dan meninggal dunia dan arwahnya gentayangan. Jika kita pikir lagi sebagai manusia yang percaya akan adanya Tuhan, sebenarnya manusia yang telah mati arwahnya akan kembali ke penciptanya sehingga tidak ada istilah arwah yang gentayangan.

    Terus apa sebenarnya kuntilanak atau hantu-hantu yang lain jika bukan arwah orang yang meninggal dalam keadaan gentayangan? Dan apakah ada penelitian yang telah dilakukan dan bisa membuktikan tentang keberadaan hantu-hantu tersebut.

    Memang sulit membuktikan keberadaan hantu kuntilanak secara ilmiah, dari mana dia berasal dan dalam rangka apa dia menampakkan diri. Pikiran kita telah banyak mendapatkan pembodohan secara turun temurun dari generasi ke generasi sehingga menganggap suatu kebodohan tersebut adalah sebuah kebenaran.

    Hal-hal yang ada di masyarakat dan kita lakukan di luar rasional di antaranya seperti perlakuan terhadap wanita hamil yang meninggal mendapatkan perlakuan khusus pada saat pemakamannya. Hal tersebut bertujuan untuk menanggulangi agar arwah wanita hamil tersebut setelah meninggal tidak gentayangan dan menjadi hantu kuntilanak.

    Penancapan paku diubun-ubun mayat wanita hamil dipercaya dapat mengikat arwahnya sehingga tenang dan tidak gentayangan. Dan jika ada hantu kuntilanak yang gentayangan maka kita tinggal menancapkan paku kuntilanak di ubun-ubunnya dan kuntilanak tersebut akan berubah menjadi wanita cantik dan bisa dinikahi, dan dipercaya jika ada yang berani menikahi kuntilanak maka orang tersebut akan sukses dalam kehidupannya didunia.

    Anggapan di atas merupakan sebuah kekeliruan yang besar, mitos ataupun cerita yang tidak ada dasarnya tersebut telah terlanjur menjadi hukum yang diyakini kebenarannya. Padahal hal tersebut merupakan sebuah perilaku syirik dan tidak ada dasar hukumnya.

    Jika kita seorang muslim kita bisa mengembalikan hal ini kepada dasar hukum kita sebagai seorang muslim. Dalam Al-Quran ataupun Al-Hadist sebagai pegangan seorang muslim tidak pernah disinggung mengenai adanya hantu kuntilanak. Tapi di sana disebutkan bahwa ada kehidupan lain selain manusia yang ada di dunia ini, dua kehidupan tersebut berlainan dimensinya sehingga satu sama lain tidak akan bisa saling berhubungan.

    Jin adalah penghuni dimensi lain tersebut, jin pun juga sama seperti manusia ada yang baik dan ada pula yang jahat. Jin yang jahat biasanya dia akan berusaha mengganggu manusia. Jin yang sudah berilmu tinggi akan mampu merubah bentuk sesuai yang diinginkan dan akan mampu menampakkan dirinya sehingga dapat dilihat oleh manusia.

    Seperti hantu kuntilanak dan hantu-hantu lain yang merupakan usaha dari jin jahat untuk mengelabui manusia sehingga manusia akan melakukan tindakan-tindakan bodoh yang di luar rasional.

    Itulah Cerita Hantu yang saya posting kali ini.

    persahabatan kita


    Satu demi satu, motor yang terparkir di garasi samping rumah aku keluarkan ke teras depan. Memang hari masih pagi, teman-teman yang lain masih tertidur dengan pulasnya. Kecuali Rama yang semenjak shubuh tadi pergi untuk mengantar koran, dia memang nyambi kerja sebagai loper koran. Jam di dinding masih menjukkan pukul enam kurang lima belas menit. Tak mengherankan memang, tadi malam kita begadangan sampai adzan shubuh terdengar. Entah mengapa, tiba-tiba kami berkeinginan untuk sekedar berbagi cerita. Sesuatu yang sudah mulai jarang kita lakukan. Terutama ketika berbagai macam praktikum dan laporan sudah mulai menerjang tanpa henti. Memang berbagi cerita menjadi hal yang sering kami lakukan ketika memasuki masa awal-awal kuliah.
    Kami tinggal berenam di rumah kontrakan ini. Aku dan tiga temanku, Ahmad, Dzakir dan Rifai, memang sudah sahabat lama. Kami berteman semenjak masih duduk di bangku SMA. Sedangkan satu orang yang lain, Ivan, adalah teman kuliahku satu angkatan dan satunya lagi, Rama, teman kuliah dari Dzakir. Rama dan Ivan sebenarnya kami ajak tinggal di kontrakan ini hanya untuk memenuhi kuota dan memperingan biaya urunan kontrakan. Lumayan, kami mengontrak rumah mungil dengan tiga kamar ini empat juta pertahunnya. Kami sudah terhitung satu tahun lewat delapan bulan tinggal di rumah ini.

    Pertama kali memang hubungan antara kami berempat dengan Ivan dan Rama kurang begitu dekat. Namun seiring berjalannya waktu, mereka berdua pun akhirnya bisa dekat dengan kami berempat. Semenjak itulah, kami berenam suka berbagi cerita.

    Kami berenam kebetulan sama-sama kuliah di UGM. Aku dan Ivan kebetulan kuliah di Jurusan Ilmu Komputer, Fakultas MIPA. Dzakir dan Rama kuliah di Jurusan Perikanan, Fakultas Pertanian. Sedangkan Ahmad kuliah di Fakultas Filsafat dan Rifai kuliah di Fakultas Hukum.

    **

    Tadi malam sebenarnya kejadian tersebut berlangsung mengalir. Berawal dari aku dan Ivan nonton bareng pertandingan sepakbola Liga Inggris antara Chelsea lawan Manchester United. Kebetulan aku penggemar berat Chelsea, sedangkan Ivan penggemar berat Manchester United. Agar suasana nonton jadi lebih seru, kami bertaruh kecil-kecilan. Yang menang dapat jatah dipijat oleh yang kalah. Seusai nonton, kami berdua memasak mie, yang ternyata diikuti oleh yang lainnya, kecuali oleh Rama. Memang selama beberapa hari ini, Rama terlihat murung dan suka menyendiri. Beberapa kali kami secara bergantian bertanya, namun tak satupun jawaban kami dapat.

    Acara makan mie bersama akhirnya berlanjut menjadi acara curhat bersama. Mulai dari praktikum yang gagal, dosen yang galak, makanan di kantin kampus yang semakin hari semakin mahal, sampai kisah cinta Ivan yang selalu kandas sebelum sempat “proklamasi”.

    Selama kami curhat, Rama memilih untuk tiduran di kamarnya. Tak bergabung dengan kami. Sampai akhirnya, Dzakir yang sekamar dengan Rama, lebih memilih tidur di karpet ruang tengah.

    **

    Sesuai kesepakatan tadi malam, hari ini kami berencana untuk jalan-jalan bersama ke pantai. Meskipun hari minggu, kami kesulitan untuk bisa menghabiskan hari bersama seperti ini. Kami berenam, memang punya aktifitas lain di luar kuliah. Aku, Rama, Dzakir dan Rifai memilih untuk aktif di lembaga intra kampus. Sedangkan Ivan dan Ahmad memilih aktif di lembaga ekstra kampus. Rencana dadakan jalan-jalan ke pantai hari ini saja, membuat kami harus menunda agenda masing-masing. Hari ini saja, aku sudah berjanji dengan teman-teman BEM untuk memperbaiki majalah dinding. Tak apalah, sekali-sekali kita perlu untuk sekedar menyenangkan diri sendiri.

    Akhirnya pada pukul sepuluh kurang lima menit, kami berangkat menuju pantai Depok. Pantai Depok terletak di sebelah barat Pantai Parangtritis. Di Pantai Depok juga terdapat Tempat Pelelangan Ikan. Sempat kami mengajak Rama ikut serta, tetapi ia enggan untuk ikut. Rama lebih memilih tinggal di kontrakan. “Biar saya di sini saja, jaga kontrakan. Khawatir kalau ada apa-apa”, jawabnya. Dengan tiga motor kami berangkat bersama-sama.

    Memang, keluarga Rama termasuk keluarga kurang mampu. Rama bisa kuliah di UGM juga karena beasiswa. Uang kirimannya sangat terbatas, bahkan untuk makan sehari-hari saja kurang. Membeli buku adalah sesuatu yang sangat istimewa baginya. Untunglah, Ivan yang orang tuanya relatif berada, mempunyai sepeda onthel yang jarang ia pakai. Sepeda tersebut akhirnya ia berikan pada Rama, karena Ivan sendiri juga membawa motor. Bagi Rama, sepeda sudah lebih dari cukup. Dengan mempunyai sepeda, ia tak perlu mengeluarkan biaya transport ke kampus. Semenjak mengetahui kondisi keluarganya, kami tak pernah lagi meminta Rama untuk ikut urunan biaya listrik dan air bulanan.

    **

    Sekitar pukul setengah dua belas, kami sampai di Pantai Depok. Hari ini sangat cerah. Hari ini pantai ini terlihat sangat penuh. Kami memutuskan untuk duduk-duduk terlebih dahulu di sisi barat pantai. Kurang lebih selama satu jam kami bermain-main layaknya anak kecil. Bodoh amat dengan komentar orang, yang penting hari ini memang kami gunakan untuk bersenang-senang.

    Setelah kelelahan, kami memilih untuk memesan makanan di salah satu warung. Sembari makan, kami membicarakan tentang apa yang terjadi tentang Rama. Jujur saja, aku sendiri merasa risih dan kurang nyaman dengan sikap Rama akhir-akhir ini. Ternyata apa yang kurasakan tak jauh berbeda dengan apa yang dirasakan oleh teman-teman yang lain.

    “Beberapa hari yang lalu, sebelum tidur, aku pernah coba tanya pada Rama. Kamu kenapa? Kok kelihatannya murung dan agak pucat?”, ucap Dzakir. “Dia hanya menjawab. Nggak papa kok. Paling-paling cuma maag-ku lagi kumat. Sudahlah gak usah dipikirin. Ntar paling sembuh-sembuh sendiri. Udah ah, aku ngantuk banget.”, lanjut Dzakir.

    “Aku juga pernah tanya. Tapi yang gitu itu. Dia nggak ngomong apa-apa. Ditanya baik-baik, eh … dia malah mlengos. Kalau bukan temen sendiri udah aku damprat.”, tambah Ivan.

    “Kelihatannya dia punya masalah. Tapi nggak mau ngomong ke kita. Mungkin dia minder atau sudah merasa nggak enak dulu sama kita. Kan semenjak kita tahu kondisi keuangannya, kita nggak pernah minta ke dia uang urunan listrik dan air.”, komentar Ahmad.

    “Ya nggak bisa gitu, dong. Temen, ya temen. Kita kan sudah seperti keluarga sendiri. Kalau ada masalah, ya ngomong. Siapa tahu kita bisa bantu. Kayak sama orang lain saja.”, keluh Rifai. “Aku dulu pas waktu nabrak Reta, kan juga ngomong sama kalian. Akhirnya kita urunan untuk biaya rumah sakit Reta.”, tambah Rifai.

    “Iya. Tapi kamu untung, kita-kita yang buntung. Kamu yang nabrak orang, kita yang ikutan kena getahnya. Udah gitu, yang ditabrak malah kamu jadiin pacar. Mrongos kita…”, timpal Dzakir. Kami pun tertawa.

    Memang pernah pada suatu ketika. Rifai menabrak seorang gadis yang sedang menyeberang. Walau pelan, namun tak ayal membuat gadis tersebut tangannya patah. Karena waktu itu dalam kondisi mendesak, kami akhirnya memutuskan untuk urunan menutupi biaya operasi gadis tersebut. Sampai-sampai pada waktu itu Rama merelakan sebagian besar uang jatah bulanan dari beasiswanya. Memang gadis yang ditabrak Rifai wajahnya cukup manis bagi kebanyakan orang. Dengan alasan agar terlihat bertanggung jawab, Rifai sering menengok gadis yang ditabraknya itu. Gadis itu ternyata karyawati baru Fakultas MIPA dan bernama Reta. Karena sering bertemu, lama kelamaan mereka berdua pun jadian. Kata orang, itu sengsara membawa nikmat.

    Pembicaraan kami mengenai Rama pun berlanjut. Sampai akhirnya kami sepakat, malam nanti kami akan menyidangnya beramai-ramai. Terlihat kasar memang, namun apa boleh buat. Hanya itulah alternatif penyelesaian yang tersisa. Tak lupa pula, lima kilogram ikan segar kami bawa sebagai oleh-oleh. Tentu bukan untuk untuk Reta, tetapi untuk Bu Ida, tetangga depan kami sekaligus pemilik rumah yang kami kontrak. Yang selama ini sudah kami anggap seperti ibu sendiri.

    **

    Bu Ida memang jago masak. Balado ikannya memang dahsyat. Tak terasa dua piring nasi sudah memenuhi perutku. Teman-teman yang lain juga sampai kekenyangan. Tinggal Rama saja yang belum mencicipi balado ikan Bu Ida. Bu Ida hanya senyam-senyum saja melihat kelakuan kami. Kebetulan waktu itu, Bu Ida mengajak kami makan di rumahnya. Beliau juga sempat menanyakan, mengapa Rama nggak ikut makan di tempatnya.

    Seusai ngobrol sejenak, kami pun kembali ke kontrakan. Kelihatannya ini adalah waktu yang tepat untuk melaksanakan rencana kami tadi siang. Memang pertama kali Rama terlihat malas sekali, namun karena kami memaksa akhirnya ia mau juga.

    “Ma, kita ini berteman walau nggak begitu lama, tapi juga nggak bisa dihitung sebentar. Kita ini sudah seperti keluarga. Masalah satu orang, juga merupakan masalah bagi yang lain. Kita ini saling bantu. Jujur, kami merasa risih dan nggak nyaman dengan sikapmu akhir-akhir ini. Walau kamu masih tetap menjalankan tugas piket harian, tapi bukan hanya itu yang kami minta. Dengan sikpamu selama ini kami merasa semakin nggak nyaman tinggal di sini. Kayak ada orang lain saja yang tinggal di sini. Selama beberapa hari ini, kalau kamu pergi juga nggak pernah bilang kemana, pulang jam berapa. Pulang-pulang juga begitu, masukin sepeda, trus langsung ke kamar, baca buku, nggak keluar-keluar seharian. Keesokan harinya juga begitu, sepulang dari loper koran, mandi, trus plas… ilang entah kemana. Kayak nggak ada orang lain aja di sini.”, buka Rifai.

    “Sebenarnya kamu ini kenapa? Ada masalah? Ngomong aja. Siapa tahu kita bisa bantu.”, tambah Ahmad.

    Suasana berubah menjadi hening sejenak, Rama hanya bisa terdiam dan tertunduk lesu. Air mata terlihat mulai meleleh di pipinya. Dengan terbata ia menjawab, “Jujur, aku beberapa hari ini instropeksi diri. Aku merasa nggak enak dengan kalian. Selama ini aku nggak pernah ikut urunan bayar listrik dan air. Mungkin bagi kalian nggak papa, tapi aku merasa nggak enak. Trus kemudian beberapa hari yang lalu aku dapat kabar dari rumah. Tahun depan kelihatannya aku nggak bisa bayar kontrakan, karena nggak ada jatah dari orang tuaku. Uang jatah kontrakanku akan dipakai untuk biaya adikku yang mau masuk SMA. Aku bingung harus cari uang darimana untuk bayar uang kontrakan. Uang kiriman ditambah honor loper koran ditambah dengan jatah bulanan dari beasiswaku juga habis untuk makan sehari-hari. Sedangkan honor dari ngirim tulisan ke koran juga nggak tentu. Jujur, aku jadi bingung.”

    “Ma, kami semua tahu bagaimana kondisi ekonomi keluargamu. Kami sudah maklum dengan itu. Kalau memang kamu nggak bisa urunan lagi untuk bayar kontrakan tahun depan, ya sudah, nggak papa. Santai aja. Kita-kita nggak keberatan kalau harus menutupi bagianmu. Untuk tahun depan, kamu nggak bisa urunan nggak papa. Kamu tetap tinggal di sini. Ntar bagianmu biar aku yang tanggung.”, timpal Ivan.

    “Jujur, Van. Aku makin nggak enak sama kamu. Sepeda yang aku pakai sehari-hari itu juga punyamu. Trus ini ditambah kamu bayarin jatah kontrakanku. Itu uang orang tuamu, bukan uangmu.”, elak Rama.

    “Ma, uang itu cuman titipan dari Tuhan. Bukan orang tuaku atau aku yang punya. Kamu nggak usah merasa nggak enak begitu. Toh semenjak tinggal serumah dengan kamu aku juga banyak belajar dari kamu. Bagaimana caranya bisa hidup prihatin dan hidup hemat. Jujur saja, mungkin kalau nggak kenal kamu, mungkin tabunganku nggak akan pernah sebesar seperti sekarang ini. Dulu sewaktu aku SMA, aku boros banget. Sehari aku bisa menghabiskan seratus ribu hanya untuk nongkrong nggak jelas ngapain dengan teman-temanku. Sekarang uang segitu bisa aku buat hidup selama tiga-empat hari. Itu juga karena kamu yang ngajari aku. Mana yang benar-benar kebutuhan, mana yang hanya sekedar keinginan, bagaimana menentukan skala prioritas. Apa yang aku pelajari dari kamu itu, kalau diuangkan nggak bakalan bisa keitung. Toh uang kiriman dari ortuku juga berlebih.”, jawab Ivan.

    Pembicaraan kamipun mengalir, terlihat Rama sudah mulai semakin tenang. Rama yang ceria sudah mulai terlihat kembali. Bersahabat bukanlah bisnis, yang bisa dihitung secara matematis, apakah kita untung atau rugi. Persahabatan takkan pernah bisa dihitung dengan uang. Bersahabat adalah hubungan antar manusia yang paling tulus, tanpa pamrih. Dengan sahabatlah kita berbagi suka dan duka, dari sahabatlah kita belajar tentang kehidupan.

    Malam itu kami berenam melaluinya dengan nonton bareng pertandingan sepakbola antara Arsenal melawan Tottenham Hotspur, the derby of North London. Untuk kali ini gantian Ahmad dengan Rifai yang bertaruh. Ahmad menjagokan Arsenal sedangkan Rifai merupakan penggemar berat Tottenham. Untuk kali ini, yang kalah bakalan dapat tugas masak untuk sarapan kita besok pagi.

    Itulah tadi cerpen persahabatan yang saya buat kali ini. Nantikan cerpen-cerpen terbaru yang akan saya buat. Terus ikuti perkembangan blog ini. Terima kasih